Home » , » Resep Es Puding Buah

Resep Es Puding Buah

Written By Topi Jerami on Selasa, 09 Juli 2013 | 11.21

Koran Berita Terbaru - Para sobat yang binggung dengan menu buka puasa pada kali ini. Tenang sob kali ini Koran Berita Terbaru berbagi info tentang menu buka puasa yang menyegarkan. langsung saja sob liat di bawah ini Reseb membuwat Es Puding Buah.


 
BAHAN BAHAN :

  1.     Buah kaleng atau buah segar dari macam macam kesukaan
  2.     1 bungkus agar agar
  3.     10 butir telur ayam
  4.     ½ kg gula pasir
  5.     1 kaleng susu encer
  6.     2 sendok makan maizena
  7.     3 gelas air untuk puding
  8.     1 gelas untuk vla
  9.     1 sendok makan Rhum


CARA MEMBUAT :

  • Rebus air 3 gelas bersama 2 agar agar, bubuhkan 3 sendok makan gula pasir dan sumba kue, terserah warna yang diinginkan
  • Bila sudah mendidih, diamkan sebentar
  • Sementara agar agar direbus tadi putarlah putih telur sampai kembang, lalu campurkan dengan agar agar yang sudah di mixer.
  • Bila sudah menyatu, tuangkan dicetakan yang sudah diatur buahnya, lalu dinginkan sebentar


CARA MEMBUAT VLA :

  • Susu encer dan air campurkan dengan gula
  • Kuning telur dan maizena yang diencerkan dengan sedikit air dan campurkan dengan susu. lalu disaring dengan saringan halus agar sisa putih telur dan kotoran gula tidak mengotori vla.
  • Aduk adonan itu serta tumpangkan di api kecil sambil diaduk terus, sampai mengental, jaga sangan sampai mendidih agar hasilnya bagus.
  • Bila sudah masak angkat dari api, dinginkan, baru ditambahi dengan Rhum 
Untuk penyajian agar menarik sobat bisa menghias sesuka selera sobat semua.Bisa menggunakan hijau-hijauan bisa juga dengan menggunakan buah-buaan yang masih segar.
Demikian Resep Es Puding Buah mudah-mudahan bisa menjadi makanan pembuka puasa yang menyegarkan.


Sumber:http://www.selera-kita.nl

0 komentar:

Posting Komentar